MOMSMONEY.ID - Hindari penipuan jual beli tiket konser, begini cara cek rekening penipu! Moms tentu banyak mendengar berita penipuan yang dilakukan oleh agen tiket tak bertanggungjawab. Seiring naiknya acara konser di Indonesia, penipuan jual beli tiket konser pun marak. Baca Juga: Waspada, Cek 6 Makanan yang Dihindari Penderita Diare Agar Cepat Sembuh
Begini cara menghindari penipuan tiket konser
1. Pilih penjual tiket terpercaya Biasanya setiap promotor konser akan mengumumkan agen penjual yang bekerjasama dengan mereka atau official ticket partner. Jika Anda ingin bertransaksi dengan aman, maka beli dari agen penjual yang resmi. Namun sering kali tiket yang dijual agen tiket resmi cepat habis. Di sisi lain, banyak orang yang sudah membeli tiket akan menjualnya kembali. Jika Anda berminat membeli tiket dari pihak ketiga yang tidak resmi, pastikan penjual terpercaya. Caranya adalah mengecek rekening yang digunakan. Anda bisa cek rekening penipu atau tidak melalui situs www.cekrekening.id. Begini caranya!- Buka situs www.cekrekening.id
- Kemudian klik Cek Sekarang
- Pilih jenis akun dan nama bank yang diinfokan oleh penjual
- Kemudian masukan nomor rekening penjual
- Klik Cek Sekarang