Begini cara membersihkan HP dengan benar, tangkal virus berbahaya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak pandemi virus corona melanda dunia, orang-orang kini menjadi jauh lebih peduli pada kebersihan. Mulai dari kebersihan tubuh, sampai benda-benda yang ada di sekitar. Salah satunya adalah membersihkan HP sebagai benda yang sering orang bawa dan gunakan ke mana-mana.

HP sebagai salah satu benda yang sering menempel di tangan, tentu tidak lepas dari perhatian. Dikutip dari majalah Time, setidaknya ada 17.000 bakteri yang menempel pada HP. Jumlahnya bahkan 10 kali lebih banyak dari dudukan toilet. 

Melihat fakta tersebut, rasanya sudah saatnya Anda untuk lebih rajin membersihkan HP. Apalagi, virus corona bisa menempel di permukaan benda dalam jangka waktu yang cukup lama.


Sering membersihkan HP maupun bisa menurunkan risiko penularan virus corona yang menyebar luas saat ini. Nah, berikut cara membersihkan HP dengan mudah dan pastinya aman.

Baca Juga: HP cepat panas bisa berbahaya, begini cara mencegahnya!

Cara membersihkan HP

Menurut pedoman dari perusahaan teknologi AT&T, cara yang paling tepat untuk membersihkan layar HP adalah dengan cairan pembersih yang mengandung alkohol 70%.

Tapi perlu Anda ingat, menggunakan alkohol murni dengan kandungan 100% justru akan merusak permukaan layar maupun bodi HP. Saat ini, cairan pembersih dengan kandungan 70% alkohol sudah banyak Anda temukan di toko-toko bahan kimia terdekat.

Untuk membersihkannya, Anda membutuhkan kain lembut tanpa bulu sehingga tidak menimbulkan bekas goresan pada permukaan HP.

Samsung juga pernah menyarankan semua penggunanya untuk membersihkan layar HP dengan larutan pembersih yang memiliki kandungan alkohol hingga 70%, dan mengusapnya dengan kain mikrofiber.

Kain mikrofiber juga cukup mudah Anda dapatkan di gera-gerai minimarket. Selin itu, Anda juga bisa menggunakan kain pembersih kacamata karena memiliki karekteristik yang serupa.

Selanjutnya: Cara membersihkan case HP yang menguning, mudah dan cepat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News