Begini Cara Menata Kamar bagi Ibu Hamil Berdasarkan Feng Shui



MOMSMONEY.ID - Saat hamil tentu Anda akan melakukan segalanya demi kesehatan kandungan. Nah tak ada salahnya menyimak cara menata kamar bagi ibu hamil berdasarkan Feng Shui. 

Melansir Your Chinese Astrology, Moms perlu berhati-hati saat menata kamar tidur selama hamil. Sebab kesalahan dalam menata dan mendekorasi bisa menyebabkan adanya benturan energi yang membahayakan kandungan. 

Baca Juga: Cara Mengatasi Tidak Dapat Memuat Tweet, Lakukan 8 Tips Mudah Ini untuk Solusinya


Apa saja aturan dalam Feng Shui soal cara menata kamar tidur bagi ibu hamil? Yuk simak di bawah ini!

Arah Jendela Sulit untuk menata kembali arah jendela di kamar Anda. Sehingga jika jendela kamar mengarah ke bebatuan atau batu besar di taman Anda harus berhati-hati. Batu dipercaya bisa membuat janin tidak stabil bahkan bisa menyebabkan keguguran.

Kamar harus cerah di siang hari Cara menata kamar bagi ibu hamil berdasarkan Feng Shui adalah Moms harus memastikan kamar tidur tetap cerah di pagi hingga siang hari. Kamar tidur juga sebaiknya memiliki ventilasi yang cukup. 

Sedangkan di malam hari, kamar seharusnya bisa lebih redup dan memudahkan Anda untuk istirahat malam. Selain itu Anda harus menjaga kamar tidak terlalu lembap atau memiliki terlalu banyak udara kotor.

Hindari menggunakan kamar tidur yang berada di bawah kamar mandi dan di atas garasi Cara menata kamar bagi ibu hamil selanjutnya adalah memilih kamar yang memberikan energi baik. Jangan gunakan kamar yang tepat berada di bawah kamar mandi. Sebab kamar mandi adalah tempat yang kotor dan bisa mempengaruhi energi di kamar Anda. 

Selain itu, jangan juga gunakan kamar tidur yang ada di atas garasi. Pergerakan kendaraan di garasi ini bisa membuat aliran udara dan medan magnet jadi tidak stabil yang bisa menyebabkan masalah konsepsi. 

Jaga area bawah kasur tetap bersih Moms perlu memastikan area di bawah kasur tetap bersih dan rapi. Selain itu hindari meletakkan terlalu banyak barang dan benda yang terbuat dari logam. Selain itu, jaga seprai selalu dalam keadaan rapi dan bersih juga. 

Baca Juga: Sinopsis Mask Girl, Drakor Thriller Baru Tayang di Netflix

Gunakan dekorasi yang cerah dan ceria Aturan Feng Shui terakhir untuk ibu hamil, jangan pernah memasang lukisan pemandangan atau foto berukuran besar di atas kepala tempat tidur. Ini dipercaya akan mempengaruhi kondisi kandungan. 

Selain itu hindari menggunakan pola gelap, lukisan abstrak, lukisan hewan buas, memasang jam dinding tepat di atas kepala kasur. Sebaiknya gunakan gambar bayi yang sedang tersenyum di atas kepala kasur. 

Lukisan atau foto gambar bayi tersenyum bisa memberikan energi positif bagi Anda dan perkembangan bayi. Hindari juga menggunakan benda-benda dengan energi Pi seperti macan dan gajah karena akan berkonflik dengan medan Qi di sekitar bayi Anda. 

Demikian cara menata kamar bagi ibu hamil berdasarkan Feng Shui. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta