MOMSMONEY.ID - Kabar baik bagi Anda, kini ubah jadwal kereta api kini bisa melalui KAI Access. Anda tak perlu lagi datang ke stasiun. Melansir situs resmi KAI, kini aplikasi KAI Access punya fitur ubah jadwal. Anda hanya perlu memilih tiket yang ingin Anda ubah jadwalnya, pilih jadwal baru dan melakukan pembayaran. Baca Juga: Resep Roti Goreng Salted Egg Bercita Rasa Manis, Praktis dan Mudah Dibuat
- Buka aplikasi KAI Access
- Pada kolom aktif akan tertera tiket yang sudah Anda pesan dan bayar
- Pilih tiket tersebut, yang ingin Anda ubah jadwalnya
- Tap Ubah Jadwal
- Pilih nama penumpang yang akan melakukan perubahan jadwal
- Baca dan centang Syarat & Ketentuan kemudian tap Lanjutkan
- Pada halaman Pesan Tiket, pilih stasiun asal, stasiun tujuan dan tanggal keberangkatan kereta, kemudian tap Cari Tiket
- Pilih jadwal kereta baru
- Pada halaman konfirmasi pemesanan baca kembali kemudian centang Syarat & Ketentuan
- Tap Pembayaran, kemudian pilih metode pembayaran yang Anda inginkan kemudian tap Bayar