Begini Kelanjutan Rencana IPO SiCepat Express



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. SiCepat Express berharap rencana penawaran saham publik perdana (initial public offering /IPO) dapat segera dilakukan. 

Chief Corporate Communication Officer SiCepat Ekspres Wiwin Dewi Herawati mengatakan wacana untuk melantai di bursa tetap masuk dalam rencana bisnis perusahaan. “Soal IPO Sicepat kita doakan jadi tapi tidak bisa memastikan kapan tepatnya akan IPO,” ujar dia kepada Media, Rabu (16/3). 

Sebagai informasi, di kuartal I-2021, perusahaan ekspedisi SiCepat Ekspres mendapatkan pendanaan dari sejumlah investor sebesar US$ 170 juta atau sekitar Rp 2,4 triliun. Aksi ini menjadi pendanaan Series B terbesar di Asia Tenggara.


Baca Juga: SiCepat Express Mencatat Kenaikan Pengiriman 10% di Bulan Maret 2022

Adapun investor yang mendanai SiCepat Ekspres antara lain adalah Falcon House Partners, Kejora Capital, DEG (the German Development Finance Institution), Asia Based Insurer, MDI Ventures (by Telkom Indonesia), Indies Capital, Pavilion Capital (Temasek Holdings Subsidiary), Tri Hill dan Daiwa Securities. Aksi ini diklaim menjadi pendanaan series B terbesar di Asia Tenggara.

Dengan suntikan pendanaan tersebut, pihaknya akan melakukan investasi lebih lanjut dalam memperluas layanan logistik dan infrastrukturnya. “Melihat kinerja dan performance Sicepat yang cukup baik jadi tentu banyak yang menunggu untuk segera IPO,” tutup dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .