KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah jatuh ke posisi paling lemah dalam 20 bulan terakhir atau sejak Oktober 2020 pada akhir pekan lalu. Jumat (17/6), kurs rupiah spot melemah 0,39% atau di level Rp 14.825 per dolar Amerika Serikat (AS). Kurs rupiah Jisdor Bank Indonesia (BI) melemah 0,58% ke Rp 14.828 per dolar AS. Research & Education Coordinator Valbury Asia Futures Nanang Wahyudin mengatakan pada perdagangan Senin, sangat minim katalis penting dari eksternal. Kemungkinan pergerakan rupiah akan dipengaruhi oleh rapat dewan gubernur BI pada tanggal 23 Juni, Kamis pekan depan. "Suku bunga BI ada kemungkinan untuk naik dengan mempertimbangkan laju inflasi yang naik, ditambah The Fed yang sudah menaikkan 150 basis poin dari bulan Maret lalu, dan bank sentral lainnya pun sudah melakukan langkah yang sama," tutur Nanang.
Begini Prediksi Rupiah Setelah Jatuh ke Posisi Paling Lemah Sejak Oktober 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah jatuh ke posisi paling lemah dalam 20 bulan terakhir atau sejak Oktober 2020 pada akhir pekan lalu. Jumat (17/6), kurs rupiah spot melemah 0,39% atau di level Rp 14.825 per dolar Amerika Serikat (AS). Kurs rupiah Jisdor Bank Indonesia (BI) melemah 0,58% ke Rp 14.828 per dolar AS. Research & Education Coordinator Valbury Asia Futures Nanang Wahyudin mengatakan pada perdagangan Senin, sangat minim katalis penting dari eksternal. Kemungkinan pergerakan rupiah akan dipengaruhi oleh rapat dewan gubernur BI pada tanggal 23 Juni, Kamis pekan depan. "Suku bunga BI ada kemungkinan untuk naik dengan mempertimbangkan laju inflasi yang naik, ditambah The Fed yang sudah menaikkan 150 basis poin dari bulan Maret lalu, dan bank sentral lainnya pun sudah melakukan langkah yang sama," tutur Nanang.