Begini protokol yang diterapkan ekonom CORE saat WFO di masa PPKM



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ekonom Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia Yusuf Rendy mengaku melakukan aktivitas di tengah pandemi seperti sekarang memang tidak mudah, apalagi dengan adanya pembatasan aktivitas yang dilakukan oleh pemerintah. 

Meski begitu, Yusuf mengaku masih tetap menjalankan aktivitasnya terutama bekerja di kantor, dengan mentaati protokol kesehatan dan kebiajkan yang sudah digulirkan oleh pemerintah. “Kebijakan work from office (WFO) dari kami sendiri juga cuma dua hari dalam seminggu. Sehingga inlinde dengan kebijakan PPKM yang dikeluarkan oleh pemerintah,” ujar Yusuf kepada Kontan.co.id, Senin (15/2).

Saat berangkat bekerja, Yusuf beberapa kali menggunakan transportasi umum. Untuk itu, ia mengenakan masker double untuk perlindungan. Sesampainya di kantor, ia langsung mencuci tangan dan juga menggunakan hand sanitizer. 


Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Senin (15/2): Tambah 6.462 kasus baru, jangan lupa masker

Selama bekerja pun, Yusuf dan para kolega kantor selalu menggunakan masker dan menjaga jarak untuk mengurangi risiko penularan. Saat makan siang, CORE Indoensia sudah menyiapkan katering yang juga disediakan dengan standard kesehatan. Ia tidak membawa bekal sendiri dari rumah. 

Kemudian, setelah pulang dari bekerja, Yusuf tak langsung berbincang dengan keluarganya. ia akan langsung mandi dan mencuci pakaian yang ia kenakan. Sebelum tidur, Yusuf selalu rajin mengkonsumsi vitamin untuk menjaga imunitas. Vitamin juga menjadi salah satu barang yang disediakan oleh CORE Indonesia. 

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun

Selanjutnya: Jangan lupa terapkan isolasi mandiri ini, setelah liburan dari luar kota

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .