KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) merevisi target sales marketing di tahun 2020 menjadi Rp 2,5 triliun dari Rp 4,5 triliun akibat pandemi Covid-19. Summarecon memproyeksikan capaian marketing sales tersebut bakal disumbang oleh proyek rumah sebesar 60%, ruko 17%, apartemen 16% dan kantor 7%. Corporate Secretary SMRA Jemmy Kusnadi menjabarkan sejak bulan Juli lalu pihaknya menjalankan strategi pemasaran berupa peluncuran kembali produk-produk baru dengan skema pembayaran yang menarik. "Selain itu kami juga memasarkan produk-produk inventori dengan berbagai program marketing yang tidak kalah menarik," ungkapnya saat dihubungi Kontan.co.id, Rabu (26/8).
Begini proyeksi target Summarecon (SMRA) tahun ini di tengah pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) merevisi target sales marketing di tahun 2020 menjadi Rp 2,5 triliun dari Rp 4,5 triliun akibat pandemi Covid-19. Summarecon memproyeksikan capaian marketing sales tersebut bakal disumbang oleh proyek rumah sebesar 60%, ruko 17%, apartemen 16% dan kantor 7%. Corporate Secretary SMRA Jemmy Kusnadi menjabarkan sejak bulan Juli lalu pihaknya menjalankan strategi pemasaran berupa peluncuran kembali produk-produk baru dengan skema pembayaran yang menarik. "Selain itu kami juga memasarkan produk-produk inventori dengan berbagai program marketing yang tidak kalah menarik," ungkapnya saat dihubungi Kontan.co.id, Rabu (26/8).