KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen mainan, PT Sunindo Adipersada Tbk (TOYS) menilai prospek bisnis di tahun depan masih akan dihantui oleh dampak pandemi Covid-19 yang menekan banyak sektor industri, termasuk mainan anak-anak. Meskipun begitu, memasuki tahun 2022 TOYS mencanangkan sejumlah rencana bisnis untuk memaksimalkan laju bisnis mereka ke depan. Salah satunya adalah mengembangkan pasar ekspor khususnya di pasar Asia. "Perusahaan akan mengembangkan pasar di Asia khususnya Jepang, di Timur Tengah dan penjajakan ke Afrika," ungkap Direktur Utama PT Sunindo Adipersada Tbk Iwan Tirtha, saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (21/12) lalu.
Begini Rencana Sunindo Adipersada (TOYS) Hadapi Tantangan Bisnis tahun Depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen mainan, PT Sunindo Adipersada Tbk (TOYS) menilai prospek bisnis di tahun depan masih akan dihantui oleh dampak pandemi Covid-19 yang menekan banyak sektor industri, termasuk mainan anak-anak. Meskipun begitu, memasuki tahun 2022 TOYS mencanangkan sejumlah rencana bisnis untuk memaksimalkan laju bisnis mereka ke depan. Salah satunya adalah mengembangkan pasar ekspor khususnya di pasar Asia. "Perusahaan akan mengembangkan pasar di Asia khususnya Jepang, di Timur Tengah dan penjajakan ke Afrika," ungkap Direktur Utama PT Sunindo Adipersada Tbk Iwan Tirtha, saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (21/12) lalu.