KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan sawit PT Multi Agro Gemilang Plantation Tbk (MAGP) menghadapi awal tahun yang berat. Pada kuartal I 2019, perusahaan merugi hingga Rp 14,86 miliar padahal pada kuartal yang sama tahun sebelumnya kerugian yang tercatat sebesar Rp 4,21 miliar. Menghadapi hal kinerja yang berat MAGP berencana untuk membangun PKS baru. "Dengan menambah PKS berarti bertambah revenue kita kan," kata Direkrut Multi Agro Gemilang Plantation Dedet Yandrinal ketika ditemui Kontan.co.id, di Gedung Panin, Selasa (9/7). Dedet menambahkan strategi lain yang mungkin dilakukan perusahaan adalah dengan melakukan akuisisi perusahaan lain.
Begini strategi Multi Agro Gemilang (MAGP) memperbaiki kinerja tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan sawit PT Multi Agro Gemilang Plantation Tbk (MAGP) menghadapi awal tahun yang berat. Pada kuartal I 2019, perusahaan merugi hingga Rp 14,86 miliar padahal pada kuartal yang sama tahun sebelumnya kerugian yang tercatat sebesar Rp 4,21 miliar. Menghadapi hal kinerja yang berat MAGP berencana untuk membangun PKS baru. "Dengan menambah PKS berarti bertambah revenue kita kan," kata Direkrut Multi Agro Gemilang Plantation Dedet Yandrinal ketika ditemui Kontan.co.id, di Gedung Panin, Selasa (9/7). Dedet menambahkan strategi lain yang mungkin dilakukan perusahaan adalah dengan melakukan akuisisi perusahaan lain.