KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) akan mengejar target produksi minyak 1 juta barel per hari (bopd) dan gas bumi 12 miliar standar kaki kubik per hari (bscfd) pada 2030 dengan menggencarkan pengeboran sumur secara besar-besaran dan peningkatan investasi di hulu migas. Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan, kegiatan Supply Chain and National Capacity Summit 2024 diselenggarakan mempertimbangkan kondisi industri hulu migas global dan lokal yang sangat dinamis dan penuh tantangan saat ini, terutama dalam sektor manajemen rantai pasokan yang sangat kompetitif dan ketat. Agenda ini menavigasi rencana jangka panjang melalui rantai pasokan terpadu untuk pengembangan kapasitas nasional, yang selaras erat dengan tujuan yaitu mencapai produksi minyak sebesar 1 juta barel per hari dan gas bumi 12 miliar meter kubik gas per hari, serta meningkatkan multiplier effect industri hulu minyak dan gas.
Begini Strategi SKK Migas Kejar Target Produksi Minyak 1 Juta Barel
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) akan mengejar target produksi minyak 1 juta barel per hari (bopd) dan gas bumi 12 miliar standar kaki kubik per hari (bscfd) pada 2030 dengan menggencarkan pengeboran sumur secara besar-besaran dan peningkatan investasi di hulu migas. Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan, kegiatan Supply Chain and National Capacity Summit 2024 diselenggarakan mempertimbangkan kondisi industri hulu migas global dan lokal yang sangat dinamis dan penuh tantangan saat ini, terutama dalam sektor manajemen rantai pasokan yang sangat kompetitif dan ketat. Agenda ini menavigasi rencana jangka panjang melalui rantai pasokan terpadu untuk pengembangan kapasitas nasional, yang selaras erat dengan tujuan yaitu mencapai produksi minyak sebesar 1 juta barel per hari dan gas bumi 12 miliar meter kubik gas per hari, serta meningkatkan multiplier effect industri hulu minyak dan gas.