KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) produsen Indomie, memberikan tanggapan terkait temuan zat pemicu kanker yaitu etilen oksida (EtO) pada bumbu mi instan Indomie Rasa Ayam Spesial oleh Departemen Kesehatan Taipei. Manajemen ICBP menyatakan bahwa semua produk mi instan yang diproduksi di Indonesia telah diproses dengan standar keamanan pangan dari Codex Standard for Instant Noodles dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI. "Produk mi instan kami telah mendapatkan Sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SNI) serta diproduksi di fasilitas produksi yang tersertifikasi Standar Internasional. ICBP telah mengekspor produk mi instan ke berbagai negara di seluruh dunia selama lebih dari 30 tahun," terang Taufik Wiraatmadja, Direktur ICBP dalam siaran pers di situs Indofood.
Begini Tanggapan Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP) Atas Kasus Indomie di Taiwan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) produsen Indomie, memberikan tanggapan terkait temuan zat pemicu kanker yaitu etilen oksida (EtO) pada bumbu mi instan Indomie Rasa Ayam Spesial oleh Departemen Kesehatan Taipei. Manajemen ICBP menyatakan bahwa semua produk mi instan yang diproduksi di Indonesia telah diproses dengan standar keamanan pangan dari Codex Standard for Instant Noodles dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI. "Produk mi instan kami telah mendapatkan Sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SNI) serta diproduksi di fasilitas produksi yang tersertifikasi Standar Internasional. ICBP telah mengekspor produk mi instan ke berbagai negara di seluruh dunia selama lebih dari 30 tahun," terang Taufik Wiraatmadja, Direktur ICBP dalam siaran pers di situs Indofood.