KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masa penawaran Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI015 telah dibuka, mulai 4 Oktober hingga 25 Oktober mendatang. Agar bisa memperoleh keuntungan optimal dari instrumen ini, investor perlu cermat. Analis Fixed Income MNC Sekuritas I Made Adi Saputra mengatakan, fitur ORI memberikan keleluasaan bagi investor ritel untuk menentukan strategi investasi yang paling pas. Alhasil, investor bisa memperoleh return optimal. Investor bisa memilih untuk menahan kepemilikan obligasinya hingga jatuh tempo dan mengandalkan keuntungan dari pembayaran kupon yang dibagikan setiap tanggal 15. Apalagi, kupon ORI015 mencapai 8,25% dan bersifat tetap alias fixed rate. Alhasil, selama masa edar ORI015 berlangsung, investor akan mendapat bayaran kupon yang sama, terlepas dari kondisi pasar obligasi saat itu.
Begini trik mengatur strategi investasi ORI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masa penawaran Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI015 telah dibuka, mulai 4 Oktober hingga 25 Oktober mendatang. Agar bisa memperoleh keuntungan optimal dari instrumen ini, investor perlu cermat. Analis Fixed Income MNC Sekuritas I Made Adi Saputra mengatakan, fitur ORI memberikan keleluasaan bagi investor ritel untuk menentukan strategi investasi yang paling pas. Alhasil, investor bisa memperoleh return optimal. Investor bisa memilih untuk menahan kepemilikan obligasinya hingga jatuh tempo dan mengandalkan keuntungan dari pembayaran kupon yang dibagikan setiap tanggal 15. Apalagi, kupon ORI015 mencapai 8,25% dan bersifat tetap alias fixed rate. Alhasil, selama masa edar ORI015 berlangsung, investor akan mendapat bayaran kupon yang sama, terlepas dari kondisi pasar obligasi saat itu.