KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) mencermati pergerakan saham PT Siantar Top Tbk (STTP) yang bergerak di luar kebiasaan alias unusual market activity (UMA). Saham emiten barang konsumsi ini meningkat signifikan dalam beberapa waktu terakhir. "Sehubungan dengan terjadinya UMA atas saham STTP, BEI sedang mencermati perkembangan pola transaksi saham ini," ungkap BEI dalam pengumuman bursa, Selasa (28/4). Informasi terakhir Siantar Top adalah laporan bulanan registrasi pemegang efek pada 14 April 2020 lalu. Pada 18 Februari, BEI telah meminta konfirmasi Siantar Top tentang volatilitas transaksi. Dalam penjelasan ke bursa, produsen makanan ringan ini mengatakan tidak memiliki informasi/fakta/kejadian penting lain yang material dan dapat mempengaruhi harga efek STTP.
BEI mencermati saham Siantar Top (STTP) yang melonjak 167% sejak awal tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) mencermati pergerakan saham PT Siantar Top Tbk (STTP) yang bergerak di luar kebiasaan alias unusual market activity (UMA). Saham emiten barang konsumsi ini meningkat signifikan dalam beberapa waktu terakhir. "Sehubungan dengan terjadinya UMA atas saham STTP, BEI sedang mencermati perkembangan pola transaksi saham ini," ungkap BEI dalam pengumuman bursa, Selasa (28/4). Informasi terakhir Siantar Top adalah laporan bulanan registrasi pemegang efek pada 14 April 2020 lalu. Pada 18 Februari, BEI telah meminta konfirmasi Siantar Top tentang volatilitas transaksi. Dalam penjelasan ke bursa, produsen makanan ringan ini mengatakan tidak memiliki informasi/fakta/kejadian penting lain yang material dan dapat mempengaruhi harga efek STTP.