KONTAN.CO.ID - Bursa Efek Indonesia (BEI) memperingatkan empat emiten yang terancam delisting. Hal ini terkait kepatuhan emiten memenuhi kewajibannya, seperti kewajiban melaporkan laporan keuangan, pembayaran denda, maupun memenuhi persyaratan free float sebanyak 7,5%. Tito Sulistio Direktur Utama BEI menyatakan, dari empat emiten tersebut, ada dua emiten yang menunjukan gelagat baik untuk segera memenuhi kewajiban kepada bursa. "Akhirnya kami kasih kesempatan. Selama dia ada niat baik, lalu laporan keuangan masuk terus, denda-denda dibayar, kami kasih kesempatan," ujar Tito di BEI, Kamis (14/9). Lanjut Tito, dua emiten yang menyatakan kesanggupannya itu akan melapor ke bursa. Dua emiten dinyatakan sudah memasukkan laporan keuangan. "Dia akan datang minggu depan untuk menjawab surat kami," katanya.
BEI peringatkan 4 emiten terancam delisting
KONTAN.CO.ID - Bursa Efek Indonesia (BEI) memperingatkan empat emiten yang terancam delisting. Hal ini terkait kepatuhan emiten memenuhi kewajibannya, seperti kewajiban melaporkan laporan keuangan, pembayaran denda, maupun memenuhi persyaratan free float sebanyak 7,5%. Tito Sulistio Direktur Utama BEI menyatakan, dari empat emiten tersebut, ada dua emiten yang menunjukan gelagat baik untuk segera memenuhi kewajiban kepada bursa. "Akhirnya kami kasih kesempatan. Selama dia ada niat baik, lalu laporan keuangan masuk terus, denda-denda dibayar, kami kasih kesempatan," ujar Tito di BEI, Kamis (14/9). Lanjut Tito, dua emiten yang menyatakan kesanggupannya itu akan melapor ke bursa. Dua emiten dinyatakan sudah memasukkan laporan keuangan. "Dia akan datang minggu depan untuk menjawab surat kami," katanya.