JAKARTA. PT Bursa Efek Indonesia (BEI) akan menurunkan target jumlah emiten dari yang sebelumnya 35 menjadi 25 emiten di tahun ini secara year to date (ytd) realisasinya baru mencapai 10 initial public offering (IPO). ”Kalau mencapai target awal 35 emiten memang agak berat, karena yang akan IPO tidak banyak,” ujar Direktur Penilaian BEI Samsul Hidayat di Gedung BEI Jakarta (5/9) Menurut Samsul, saat ini sisa waktu yang dimiliki tinggal tiga bulan lagi. Oleh karena itu, BEI memperkecil targetnya menjadi 25 emiten."Jadi angka terbaiknya 25 emiten baru," ujarnya.
BEI revisi target IPO tahun ini jadi 25 emiten
JAKARTA. PT Bursa Efek Indonesia (BEI) akan menurunkan target jumlah emiten dari yang sebelumnya 35 menjadi 25 emiten di tahun ini secara year to date (ytd) realisasinya baru mencapai 10 initial public offering (IPO). ”Kalau mencapai target awal 35 emiten memang agak berat, karena yang akan IPO tidak banyak,” ujar Direktur Penilaian BEI Samsul Hidayat di Gedung BEI Jakarta (5/9) Menurut Samsul, saat ini sisa waktu yang dimiliki tinggal tiga bulan lagi. Oleh karena itu, BEI memperkecil targetnya menjadi 25 emiten."Jadi angka terbaiknya 25 emiten baru," ujarnya.