KONTAN.CO.ID - BEIJING. Sumber Financial Times (FT) mengatakan, pemerintah China saat ini berencana untuk mencopot Pimpinan Eksekutif Hong Kong Carrie Lam. Kabarnya, pengganti Lam akan diumumkan pada Maret mendatang. Harian tersebut mengutip sumber yang mengetahui detail permasalahan ini. FT menulis, jika Presiden China Xi Jinping benar-benar mencopot Lam, penggantinya akan tetap menduduki jabatan tersebut hingga masa jabatan berakhir di 2002, bukan lima tahun. Melansir CNBC, sumber tersebut mengatakan sejumlah kandidat yang digadang-gadang akan menggantikan Lam adalah Norman Chan yang saat ini mengepalai Hong Kong Monetary Authority dan Henry Tang yang telah menjadi sekretaris keuangan wilayah dan kepala sekretaris untuk administrasi. Tang adalah putra seorang raja tekstil.
Beijing akan mencopot Pimpinan Hong Kong Carrie Lam?
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Sumber Financial Times (FT) mengatakan, pemerintah China saat ini berencana untuk mencopot Pimpinan Eksekutif Hong Kong Carrie Lam. Kabarnya, pengganti Lam akan diumumkan pada Maret mendatang. Harian tersebut mengutip sumber yang mengetahui detail permasalahan ini. FT menulis, jika Presiden China Xi Jinping benar-benar mencopot Lam, penggantinya akan tetap menduduki jabatan tersebut hingga masa jabatan berakhir di 2002, bukan lima tahun. Melansir CNBC, sumber tersebut mengatakan sejumlah kandidat yang digadang-gadang akan menggantikan Lam adalah Norman Chan yang saat ini mengepalai Hong Kong Monetary Authority dan Henry Tang yang telah menjadi sekretaris keuangan wilayah dan kepala sekretaris untuk administrasi. Tang adalah putra seorang raja tekstil.