KONTAN.CO.ID - BEIJING. China telah meminta Prancis untuk membatalkan kontrak senjata dengan Taiwan. Beijing memperingatkan bahwa kesepakatan dengan Taiwan dapat membahayakan hubungan diplomatik antara Beijing dan Paris. "Kami menentang penjualan senjata asing ke Taiwan atau melakukan pertukaran militer dan keamanan dengan pulau itu. Sikap ini konsisten dan jelas," kata Zhao Lijian, juru bicara kementerian luar negeri China seperti yang dilansir South China Morning Post. Dia menambahkan, “Tiongkok telah menyatakan keprihatinan serius terhadap Prancis. Kami sekali lagi mendesak Prancis untuk mematuhi prinsip satu-China, membatalkan rencananya untuk menjual senjata ke Taiwan, dan menghindari kerusakan hubungan Tiongkok-Prancis."
Beijing ancam Prancis: Penjualan senjata ke Taiwan bisa bahayakan hubungan diplomatik
KONTAN.CO.ID - BEIJING. China telah meminta Prancis untuk membatalkan kontrak senjata dengan Taiwan. Beijing memperingatkan bahwa kesepakatan dengan Taiwan dapat membahayakan hubungan diplomatik antara Beijing dan Paris. "Kami menentang penjualan senjata asing ke Taiwan atau melakukan pertukaran militer dan keamanan dengan pulau itu. Sikap ini konsisten dan jelas," kata Zhao Lijian, juru bicara kementerian luar negeri China seperti yang dilansir South China Morning Post. Dia menambahkan, “Tiongkok telah menyatakan keprihatinan serius terhadap Prancis. Kami sekali lagi mendesak Prancis untuk mematuhi prinsip satu-China, membatalkan rencananya untuk menjual senjata ke Taiwan, dan menghindari kerusakan hubungan Tiongkok-Prancis."