Beijing desak Twitter menutup akun yang dianggap mengotori China



KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pemerintah China mendesak Twitter untuk menutup akun yang dinilai mengotori China jika media sosial ini ingin melawan disinfomasi. Beijing beralasan bahwa mereka merupakan korban disinformasi terbesar.

Mengutip Reuters, Jumat (12/6), Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Hua Chunying mengatakan kepada wartawan dalam sebuah briefing bahwa banyak platform memiliki banyak kebohongan tentang China dan bahwa ada kebutuhan untuk suara-suara China dengan pandangan objektif.

Beijing telah memblokir Twitter di China daratan.

Baca Juga: Zoom menutup sementara akun aktivis berbasis di AS setelah acara Tiananmen

Editor: Noverius Laoli