BEKASI. Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, akan memusatkan perayaan tahun baru 2016 di Jalan Protokol Ahmad Yani, Bekasi Selatan, melalui pagelaran Car Free Night pada Kamis (31/12) malam. "Saya inginnya masyarakat Kota Bekasi merayakan tahun barunya tidak perlu jauh-jauh ke luar daerah, cukup di Kota Bekasi saja. Kami sudah persiapkan kemeriahan acaranya," kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi di Bekasi, Rabu (30/12). Kemeriahan yang dimaksud berupa pagelaran Car Free Night yang dibuka sepanjang 2 kilometer mulai dari simpang Kayuringin hingga ke simpang Jembatan Layang Summarecon Bekasi. "Kita maunya warga Jakarta dan sekitarnya bisa bergabung dengan kita di Bekasi untuk merayakan tahun baru," katanya. Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Yayan Yuliana mengatakan, secara konsep acara akan sama seperti tahun sebelumnya. "Kami menyediakan tenda hiburan, ruang promosi produk, dan pertunjukan dari berbagai komunitas di Bekasi," katanya. Dalam acara tersebut, pihaknya juga mengundang para budayawan dan seniman Kota Bekasi untuk ambil bagian mengisi kemeriahan acara. Pemkot Bekasi menyediakan dua panggung besar yang digunakan untuk menghibur masyarakat yakni di dekat pintu keluar Kantor Wali Kota dan di depan Stadion Kota Bekasi. "Car free night dimulai pukul 22.30 WIB hingga malam pergantian tahun baru," katanya. Menurut dia, sejumlah kawasan di Kota Bekasi juga menyediakan hiburan tahun baru alternatif lainnya seperti di Summarecon Bekasi, Harapan Indah, Citra Grand Cibubur, Mega Bekasi (Giant), dan Alun-alun kota. "Akan ada pesta kembang api pada saat agenda puncak perayaannya," katanya. Selama car free day berlangsung, kata dia, disediakan sejumlah akses alternatif bagi pengendara di antaranya melalui Jalan Kemakmuran, Jalan Ir H Djuanda dan Jalan M Hasibuan. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Bekasi pusatkan malam tahun baru di jalan protokol
BEKASI. Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, akan memusatkan perayaan tahun baru 2016 di Jalan Protokol Ahmad Yani, Bekasi Selatan, melalui pagelaran Car Free Night pada Kamis (31/12) malam. "Saya inginnya masyarakat Kota Bekasi merayakan tahun barunya tidak perlu jauh-jauh ke luar daerah, cukup di Kota Bekasi saja. Kami sudah persiapkan kemeriahan acaranya," kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi di Bekasi, Rabu (30/12). Kemeriahan yang dimaksud berupa pagelaran Car Free Night yang dibuka sepanjang 2 kilometer mulai dari simpang Kayuringin hingga ke simpang Jembatan Layang Summarecon Bekasi. "Kita maunya warga Jakarta dan sekitarnya bisa bergabung dengan kita di Bekasi untuk merayakan tahun baru," katanya. Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Yayan Yuliana mengatakan, secara konsep acara akan sama seperti tahun sebelumnya. "Kami menyediakan tenda hiburan, ruang promosi produk, dan pertunjukan dari berbagai komunitas di Bekasi," katanya. Dalam acara tersebut, pihaknya juga mengundang para budayawan dan seniman Kota Bekasi untuk ambil bagian mengisi kemeriahan acara. Pemkot Bekasi menyediakan dua panggung besar yang digunakan untuk menghibur masyarakat yakni di dekat pintu keluar Kantor Wali Kota dan di depan Stadion Kota Bekasi. "Car free night dimulai pukul 22.30 WIB hingga malam pergantian tahun baru," katanya. Menurut dia, sejumlah kawasan di Kota Bekasi juga menyediakan hiburan tahun baru alternatif lainnya seperti di Summarecon Bekasi, Harapan Indah, Citra Grand Cibubur, Mega Bekasi (Giant), dan Alun-alun kota. "Akan ada pesta kembang api pada saat agenda puncak perayaannya," katanya. Selama car free day berlangsung, kata dia, disediakan sejumlah akses alternatif bagi pengendara di antaranya melalui Jalan Kemakmuran, Jalan Ir H Djuanda dan Jalan M Hasibuan. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News