KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mengajak beberapa startup Indonesia terpilih mengikuti program Global Ventures Summit (GVS) 2018. GVS merupakan rangkaian kegiatan tur yang diprakarsai Parkpine Capital. Tujuan acara ini guna mempertemukan startup potensial dengan investor pilihan dari Silicon Valley. Acara ini diselenggarakan di JW Marriott Jakarta, pada 25-27 April 2018. GVS kali ini menghubungkan pemilik startup dengan lebih dari 100 venture capital dan 200 angel investor di empat kota yang disinggahi, yakni Meksiko, Los Angeles, Dubai, dan Jakarta. Sejumlah investor yang hadir antara lain Lo Toney dari Google Ventures, Joshua Slayton dari AngelList, dan Jay Eum dari TransLink Capital.
Bekraf ajak pengusaha startup bertemu 300 investor di GVS 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mengajak beberapa startup Indonesia terpilih mengikuti program Global Ventures Summit (GVS) 2018. GVS merupakan rangkaian kegiatan tur yang diprakarsai Parkpine Capital. Tujuan acara ini guna mempertemukan startup potensial dengan investor pilihan dari Silicon Valley. Acara ini diselenggarakan di JW Marriott Jakarta, pada 25-27 April 2018. GVS kali ini menghubungkan pemilik startup dengan lebih dari 100 venture capital dan 200 angel investor di empat kota yang disinggahi, yakni Meksiko, Los Angeles, Dubai, dan Jakarta. Sejumlah investor yang hadir antara lain Lo Toney dari Google Ventures, Joshua Slayton dari AngelList, dan Jay Eum dari TransLink Capital.