KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mencari para talenta kreatif dalam sektor kriya dan desain produk untuk ikut pameran desain dunia, Salone del Mobile Milano 2018. Keikutsertaan Indonesia dalam pameran ini diharap dapat meningkatkan potensi industri desain di kancah internasional. Tahun ini, Indonesia berhasil mendapat stan di RHO Fiera Milano. Salone del Mobile Milano 2018 akan diselenggarakan pada 17-22 April 2018. Perhelatan ini bersamaan dengan Tortona Design Week di Tortona, Milano Design Week di Brera Design District, Triennale Di Milano, Ventura Lambrate & Ventura Centrale, dan lokasi lain di kota Milan. Joshua Simanjuntak, Deputi Pemasaran Bekraf mengatakan keikutsertaan Indonesia merupakan kedua kalinya para desainer unjuk gigi. Apalagi Indonesia terdiri dari berbagai ragam material seperti rotan, kayu, anyaman dan lainnya.
Bekraf cari talenta untuk ikut pameran desain Salone del Mobile Milano 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mencari para talenta kreatif dalam sektor kriya dan desain produk untuk ikut pameran desain dunia, Salone del Mobile Milano 2018. Keikutsertaan Indonesia dalam pameran ini diharap dapat meningkatkan potensi industri desain di kancah internasional. Tahun ini, Indonesia berhasil mendapat stan di RHO Fiera Milano. Salone del Mobile Milano 2018 akan diselenggarakan pada 17-22 April 2018. Perhelatan ini bersamaan dengan Tortona Design Week di Tortona, Milano Design Week di Brera Design District, Triennale Di Milano, Ventura Lambrate & Ventura Centrale, dan lokasi lain di kota Milan. Joshua Simanjuntak, Deputi Pemasaran Bekraf mengatakan keikutsertaan Indonesia merupakan kedua kalinya para desainer unjuk gigi. Apalagi Indonesia terdiri dari berbagai ragam material seperti rotan, kayu, anyaman dan lainnya.