KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) untuk pertama kalinya akan menyelenggarakan kegiatan berskala internasional yaitu The World Conference of Creative Economy (WCCE). Rencananya, acara ini dihelat di Bali pada 3-4 Mei 2018. Konferensi ini akan mempertemukan perwakilan dari pemerintah, pengusaha, think tank, komunitas, organisasi internasional, media dan ahli di bidang ekonomi kreatif. Mengusung tema “Inclusively Creative”, pemerintah Indonesia yakin, saat ini tepat bagi masyarakat internasional untuk membahas peluang dan tantangan di dunia ekonomi kreatif. Lewat konferensi ini, Bekraf juga akan menjembatani hubungan ekonomi dan budaya yang dibutuhkan dalam perkembangan industri ekonomi kreatif.
Bekraf siapkan konferensi global ekonomi kreatif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) untuk pertama kalinya akan menyelenggarakan kegiatan berskala internasional yaitu The World Conference of Creative Economy (WCCE). Rencananya, acara ini dihelat di Bali pada 3-4 Mei 2018. Konferensi ini akan mempertemukan perwakilan dari pemerintah, pengusaha, think tank, komunitas, organisasi internasional, media dan ahli di bidang ekonomi kreatif. Mengusung tema “Inclusively Creative”, pemerintah Indonesia yakin, saat ini tepat bagi masyarakat internasional untuk membahas peluang dan tantangan di dunia ekonomi kreatif. Lewat konferensi ini, Bekraf juga akan menjembatani hubungan ekonomi dan budaya yang dibutuhkan dalam perkembangan industri ekonomi kreatif.