KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun ini belanja modal naik signifikan. Hingga kuartal I-2018 PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS) telah menyerap belanja modal Rp 601 miliar. Jusak Kertowidjojo, Direktur Utama Indomobil Sukses Internasional Tbk mengatakan serapan belanja modal pada kuartal I-2018 ini naik hampir 118% dari periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 276 miliar. "Sebagian besar memang untuk pembelian kendaraan," ujarnya saat paparan publik perseroan, Kamis (28/6). Adapun rinciannya, sebanyak Rp 513 miliar digunakan untuk pembelian kendaraan sedang sisanya Rp 88 miliar untuk pengembangan bisnis non-kendaraan. "Sebab 90% belanja modal di tahun ini nantinya untuk pengadaan kendaraan unit logistik kami," urai Jusak.
Belanja kendaraan, Indomobil serap belanja modal Rp 601 miliar hingga kuartal I-2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun ini belanja modal naik signifikan. Hingga kuartal I-2018 PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS) telah menyerap belanja modal Rp 601 miliar. Jusak Kertowidjojo, Direktur Utama Indomobil Sukses Internasional Tbk mengatakan serapan belanja modal pada kuartal I-2018 ini naik hampir 118% dari periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 276 miliar. "Sebagian besar memang untuk pembelian kendaraan," ujarnya saat paparan publik perseroan, Kamis (28/6). Adapun rinciannya, sebanyak Rp 513 miliar digunakan untuk pembelian kendaraan sedang sisanya Rp 88 miliar untuk pengembangan bisnis non-kendaraan. "Sebab 90% belanja modal di tahun ini nantinya untuk pengadaan kendaraan unit logistik kami," urai Jusak.