JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral belum juga membikin peta jalan atau road map moratorium lahan tambang. Meski, Presiden Joko Widodo sudah minta penghentian izin baru demi menjaga lingkungan. Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Dirjen Minerba) Kementerian ESDM Bambang Gatot Ariyono mengatakan saat ini moratorium lahan tambang belum berjalan, lantaran belum ada aturan yang menguatkan untuk menjalankan moratorium tersebut. "Belum jalan, kami juga belum membikin aturannya," ujar Bambang di Kantor Direktorat Jenderal Minerba, Rabu (1/6).
Beleid moratorium izin pertambangan belum selesai
JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral belum juga membikin peta jalan atau road map moratorium lahan tambang. Meski, Presiden Joko Widodo sudah minta penghentian izin baru demi menjaga lingkungan. Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Dirjen Minerba) Kementerian ESDM Bambang Gatot Ariyono mengatakan saat ini moratorium lahan tambang belum berjalan, lantaran belum ada aturan yang menguatkan untuk menjalankan moratorium tersebut. "Belum jalan, kami juga belum membikin aturannya," ujar Bambang di Kantor Direktorat Jenderal Minerba, Rabu (1/6).