KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rancangan Peraturan Pemerintah Jaminan Produk Halal (RPP JPH) masih belum rampung. Itulah sebabnya, hingga kini Presiden Joko Widodo belum menandatangani beleid tersebut. Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, beleid, tersebut masih memerlukan banyak koordinasi. "Produk halal itu kan banyak sekali, tidak hanya makanan dan minuman, tapi juga terkait dengan obat dan bahan kosmetika," ujar Lukman usai mendampingi Jokowi membuka Halal Park, Selasa (16/4). Lukman menjelaskan, seluruh kementerian masih duduk bersama membahas RPP JPH. Pembahasan dilakukan secara komperhensif oleh kementeriam yang terlibat.
Beleid yang mengatur jaminan produk halal belum rampung, ini sebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rancangan Peraturan Pemerintah Jaminan Produk Halal (RPP JPH) masih belum rampung. Itulah sebabnya, hingga kini Presiden Joko Widodo belum menandatangani beleid tersebut. Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, beleid, tersebut masih memerlukan banyak koordinasi. "Produk halal itu kan banyak sekali, tidak hanya makanan dan minuman, tapi juga terkait dengan obat dan bahan kosmetika," ujar Lukman usai mendampingi Jokowi membuka Halal Park, Selasa (16/4). Lukman menjelaskan, seluruh kementerian masih duduk bersama membahas RPP JPH. Pembahasan dilakukan secara komperhensif oleh kementeriam yang terlibat.