KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan yang berkedudukan di Hong Kong, Digital Edge, membeli 189,90 juta saham PT Indointernet Tbk (EDGE) pada Jumat 11 Juni 2021. Jumlah tersebut setara 47% dari seluruh saham yang telah dikeluarkan dan disetor Indointernet. Adapun harga pembelian saham Rp 10.495 per saham. "Transaksi pembelian saham perusahaan mengakibatkan perubahan pengendalian atas perusahaan," kata Sekretaris Perusahaan Indointernet Donauly E Situmorang dalam keterbukaan informasi, Selasa (15/6). Dengan aksi pembelian ini, Digital Edge kini menggenggam 238,79 juta saham EDGE. Jumlah tersebut setara 59,1% dari modal disetor Indointernet. Oleh karena itu, Digital Edge menjadi pengendali baru atas EDGE.
Beli 189,90 juta saham Indointernet (EDGE), Digital Edge jadi pengendali baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan yang berkedudukan di Hong Kong, Digital Edge, membeli 189,90 juta saham PT Indointernet Tbk (EDGE) pada Jumat 11 Juni 2021. Jumlah tersebut setara 47% dari seluruh saham yang telah dikeluarkan dan disetor Indointernet. Adapun harga pembelian saham Rp 10.495 per saham. "Transaksi pembelian saham perusahaan mengakibatkan perubahan pengendalian atas perusahaan," kata Sekretaris Perusahaan Indointernet Donauly E Situmorang dalam keterbukaan informasi, Selasa (15/6). Dengan aksi pembelian ini, Digital Edge kini menggenggam 238,79 juta saham EDGE. Jumlah tersebut setara 59,1% dari modal disetor Indointernet. Oleh karena itu, Digital Edge menjadi pengendali baru atas EDGE.