Beli BinguoEv Dapat Benefit Rp 72 Juta, Cek Harga & Daya Listrik Ideal untuk Charger



KONTAN.CO.ID - Jakarta. Wuling Motors menawarkan promo benefit hingga Rp 72 juta untuk pembelian mobil listrik BinguoEV. Cek harga mobil listrik Wuling serta daya listrik ideal untuk charger mobil listrik di rumah.

Diberitakan Kompas.com, Wuling Motors menyambut akhir tahun dengan program promosi bertajuk "Year End Sale" (YES) yang menawarkan berbagai keuntungan untuk seluruh produknya.

Dalam promo ini, Wuling memberikan sejumlah penawaran menarik, seperti DP mulai Rp16 juta untuk model ICE, bunga 0 persen untuk model Almaz dan BinguoEV, serta gratis asuransi untuk Air ev dan BinguoEV Premium Range.


Khusus pembelian BinguoEV, konsumen dapat memperoleh benefit hingga Rp 72 juta.

“Melalui program promo Wuling Year End Sale, kami ingin memberikan kesempatan istimewa kepada para konsumen yang ingin memiliki mobil Wuling impiannya dengan beragam promo yang dihadirkan. Selain itu kami pun menjalankan strategi ‘jemput bola’ dengan mengadakan pameran di berbagai kota di Indonesia,” kata Ricky Christian, Marketing Operation Director Wuling Motors.

Tak hanya itu, bagi pengguna kendaraan listrik, tersedia promo "Worry-Free Bersama Wuling EV," yang mencakup garansi seumur hidup untuk komponen inti, perawatan gratis hingga 15,5 tahun atau 155.000 km, voucher listrik senilai Rp 2 juta untuk pembelian Air ev, dan fasilitas instalasi charging.

Baca Juga: Klik Link Simkah4.kemenag.go.id, Untuk Daftar Nikah Online November 2024

Harga mobil listrik November 2024

Berikut harga mobil listrik Wuling per November 2024:

  • Harga mobil listrik Air ev Long Range : Rp 275 juta
  • Harga mobil listrik Air ev Standard Range : Rp 224 juta
  • Harga mobil listrik Air ev Lite Long Range : Rp 190 juta
  • Harga mobil listrik Air ev Lite Standard Range : Rp 179,1 juta
  • Harga mobil listrik Binguo EV 333 km Long Range AC: Rp 317 juta
  • Harga mobil listrik Binguo EV 333 km Long Range AC DC : Rp 326 juta
  • Harga mobil listrik Binguo EV Premium Range AC DC : Rp 372 juta
  • Harga mobil listrik Cloud EV : Rp 398,8 juta 
* Harga OTR Jakarta
* Harga memperhitungkan estimasi insentif PPN
* Harga dapat berubah sesuai kebijakan masing-masing diler
 
Tonton: Saham Blue Chip Bank Ini Mulai Diakumulasi

Daya listrik ideal untuk charger mobil listrik di rumah

Sebelum membeli mobil listrik, konsumen wajib cek daya listrik di rumah, apakah sudah cocok untuk charger mobil listrik atau belum. Pasalnya, charger mobil listrik membutuhkan daya yang besar.

Lalu berapa daya listrik ideal untuk charger mobil listrik di rumah?

Diberitakan Kompas.com, Lung Lung, pemilik Dokter Mobil, kapasitas daya listrik rumah minimal yang direkomendasikan untuk pengisian mobil listrik adalah 3.500 watt. Kapasitas ini sudah cukup untuk mendukung pengisian daya sekaligus kebutuhan listrik sehari-hari.

"Untuk mobil listrik dengan pengisian standar menggunakan wall charger, daya listrik 3.500 watt biasanya sudah cukup. Namun, bila menggunakan pengisian cepat atau fast charging, kapasitas yang dibutuhkan bisa lebih besar, sekitar 7.000 watt atau lebih," kata Lung Lung kepada Kompas.com, Minggu (24/11/2024).

Ia menambahkan bahwa pemilik mobil listrik perlu memahami spesifikasi charger yang digunakan dan daya maksimal yang diperlukan. “Penting juga untuk memeriksa jaringan listrik rumah agar tidak terjadi overloading saat pengisian daya berlangsung,” kata dia.

Lung Lung menyarankan, sebelum membeli mobil listrik, calon pembeli dapat berkonsultasi dengan teknisi listrik atau dealer terkait untuk memastikan apakah instalasi listrik di rumah sudah mendukung pengisian kendaraan listrik.

"Selain itu, penggunaan perangkat tambahan seperti meteran khusus atau sistem pemutus otomatis juga bisa menjadi solusi agar pengisian daya lebih aman dan efisien," ujarnya.

Dengan perencanaan yang baik, pengisian daya mobil listrik di rumah dapat dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Klik Sscasn.bkn.go.id, Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Tahap 2 Dibuka, Cek Gaji P3K

Selanjutnya: Rawan Diskriminasi DPR Diminta Segera Sahkan RUU Masyarakat Adat

Menarik Dibaca: Teh Apa yang Bagus untuk Menurunkan Kadar Gula Darah? Ini Pilihannya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto