Belum ada kepastian Anas ikut rapat di Cikeas



JAKARTA. Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan mengumpulkan pengurus DPD di Cikeas, Bogor, Minggu (10/2) malam ini. SBY akan melakukan konsolidasi internal untuk menyelamatkan Partai Demokrat.

Namun pertemuan tersebut tidak dihadiri oleh Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Demokrat. Ketua DPP Demokrat Sutan Bathoegana mengatakan, pertemuan hanya ditujukan bagi DPD-DPD. "Itu hanya DPD saja," imbuh Sutan kepada Tribunnews.com, Minggu (10/2/2013).

Sementara kehadiran Ketua Umum Anas Urbaningrum dalam pertemuan tersebut belum diketahui. "Kalau itu (Anas hadir) saya belum tahu," ujar Ketua Komisi VII DPR RI itu.


Juru Bicara Demokrat Gede Pasek Suardika dan Wasekjen Demokrat Saan Mustopa juga tidak memberikan jawaban soal kehadiran Anas dalam rapat di Cikeas tersebut.

Sementara, Sekretaris Departemen Pemberantasan Korupsi dan Mafia Hukum Partai Demokrat, Carel Tecualu mengatakan, dalam pertemuan nanti SBY akan menjelaskan tentang permasalahan yang terjadi saat ini.

"Agar menjadi jelas dan menjadi tenang serta merumuskan langkah-langkah yang akan ditempuh untuk menyehatkan partai supaya siap menghadapi pemilu 2014 dan jadi juara lagi," tuturnya. (Ferdinand Waskita/Tribunnews)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri