KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Urban Jakarta Propertindo Tbk akan alokasikan laba bersih tahun ini untuk kegiatan operasional perusahaan (opex) dan pengembangan usaha (capex). Terkhusus, dana tersebut untuk merealisasikan sejumlah ekspansi yang dicanangkan perusahaan. Sekretaris Perusahaan Urban Jakarta Propertindo Tri Rachman Batara mengatakan, laba bersih yang didapat Urban Jakarta Propertindo di tahun 2019 belum digunakan untuk dividen. Menurut dia, hal tersebut sesuai dengan prospektus perusahaan saat melakukan penawaran umum saham perdana alis initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia. Asal tahu saja, dalam prospektus IPO, perusahaan yang memiliki kode saham URBN ini akan menggunakan seluruh laba bersih yang didapat selama dua tahun untuk pengembangan usaha.
Belum bagi dividen, semua laba bersih Urban Jakarta Propertindo (URBN) untuk ekspansi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Urban Jakarta Propertindo Tbk akan alokasikan laba bersih tahun ini untuk kegiatan operasional perusahaan (opex) dan pengembangan usaha (capex). Terkhusus, dana tersebut untuk merealisasikan sejumlah ekspansi yang dicanangkan perusahaan. Sekretaris Perusahaan Urban Jakarta Propertindo Tri Rachman Batara mengatakan, laba bersih yang didapat Urban Jakarta Propertindo di tahun 2019 belum digunakan untuk dividen. Menurut dia, hal tersebut sesuai dengan prospektus perusahaan saat melakukan penawaran umum saham perdana alis initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia. Asal tahu saja, dalam prospektus IPO, perusahaan yang memiliki kode saham URBN ini akan menggunakan seluruh laba bersih yang didapat selama dua tahun untuk pengembangan usaha.