KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah tren harga minyak mentah yang meningkat, Pertamina masih belum menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Melansir situs resmi Pertamina, harga Pertamax di DKI Jakarta Rp 9.000/liter, Pertalite Rp 7.650/liter, Pertamax Turbo Rp 12.000/liter, Dexlite Rp 9.500/liter, Pertamina Dex Rp 11.150/liter. Sebelumnya, harga bensin Pertamax Turbo sempat mengalami penyesuaian menjadi Rp 12.300/liter dari yang sebelumnya Rp 9.850/liter. Namun, pada 2 Oktober 2021 Pertamina kembali melakukan penyesuaian sehingga harganya menjadi Rp 12.000/liter. Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T, Irto Ginting mengatakan, Pertamina terus melakukan review atas tren harga rata-rata publikasi minyak mentah (MOPS/Argus).
Belum menyesuaikan harga BBM, Pertamina masih mengkaji tren harga minyak mentah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah tren harga minyak mentah yang meningkat, Pertamina masih belum menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Melansir situs resmi Pertamina, harga Pertamax di DKI Jakarta Rp 9.000/liter, Pertalite Rp 7.650/liter, Pertamax Turbo Rp 12.000/liter, Dexlite Rp 9.500/liter, Pertamina Dex Rp 11.150/liter. Sebelumnya, harga bensin Pertamax Turbo sempat mengalami penyesuaian menjadi Rp 12.300/liter dari yang sebelumnya Rp 9.850/liter. Namun, pada 2 Oktober 2021 Pertamina kembali melakukan penyesuaian sehingga harganya menjadi Rp 12.000/liter. Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T, Irto Ginting mengatakan, Pertamina terus melakukan review atas tren harga rata-rata publikasi minyak mentah (MOPS/Argus).