KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mengungkap beberapa kendala dalam memberantas kasus tindak pidana perjudian online yang belakangan banyak terjadi. Kepala Biro Pengawas dan Penyidikan (Karo Wassidik) Bareskrim Mabes Polri Brigjen Iwan Kurniawan mengatakan, salah satu kendala pengungkapan ini lantaran server serta korban judi online bisa berada di negara yang beda. "Memang banyak kendala juga ketika kita lakukan penyelidikan dan pembongkaran kasus ini dalam rangka untuk pencegahan, bahwa ternyata banyak server-server ini yang berada di luar negeri," kata Iwan dalam diskusi Forum Merdeka Barat (FMB) 9 yang kanal YouTube Kemenkominfo pada Senin (21/8/2023).
Berantas Judi Online, Bareskrim Sebut Salah Satu Kendalanya Server di Luar Negeri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mengungkap beberapa kendala dalam memberantas kasus tindak pidana perjudian online yang belakangan banyak terjadi. Kepala Biro Pengawas dan Penyidikan (Karo Wassidik) Bareskrim Mabes Polri Brigjen Iwan Kurniawan mengatakan, salah satu kendala pengungkapan ini lantaran server serta korban judi online bisa berada di negara yang beda. "Memang banyak kendala juga ketika kita lakukan penyelidikan dan pembongkaran kasus ini dalam rangka untuk pencegahan, bahwa ternyata banyak server-server ini yang berada di luar negeri," kata Iwan dalam diskusi Forum Merdeka Barat (FMB) 9 yang kanal YouTube Kemenkominfo pada Senin (21/8/2023).