KONTAN.CO.ID - Imunisasi
Pneumococcal Conjugate Vaccine atau imunisasi PCV adalah imunisasi untuk mencegah penyakit radang paru (pneumonia), radang selaput otak (meningitis), dan infeksi darah (bacteremia) yang disebabkan oleh bakteri pneumokokus atau
Streptococcus pneumoniae. Dikutip dari laman
Kementerian Kesehatan (Kemenkes), pneumonia adalah salah satu penyakit menular yang merupakan penyebab utama kematian pada anak-anak di dunia. Penyakit ini bisa menyerang setiap orang. Namun, anak-anak di bawah 5 tahun, penderita penyakit jantung bawaan, HIV/AIDS, thalassemia, kanker, atau orang berumur 50 tahun ke atas.
Baca Juga: Daftar Imunisasi Dasar Lengkap untuk Anak dan Resiko Jika Anak Tidak Diimunisasi Meski demikian, penyakit ini dapat diobati jika terdiagnosa sedini mungkin serta dapat dicegah dengan imunisasi. Untuk itu, WHO merekomendasikan agar PCV masuk dalam program imunisasi rutin bagi anak di seluruh dunia. Imunisasi PCV pun telah dilaksanakan secara bertahap di Indonesia sejak 2017. Namun, mulai 2022 seluruh anak Indonesia tanpa terkecuali akan mendapatkan imunisasi PCV. Lantas, berapa kali imunisasi PCV dan disuntik di mana?
Baca Juga: Mengenal Pneumonia Pada Anak, dari Penyebab, Gejala, Hingga Cara Mencegahnya Lokasi imunisasi PCV
Pelayanan imunisasi PCV ini dilakukan di beberapa tempat berikut ini:
- Posyandu
- Puskesmas
- Rumah sakit
- Klinik
- Praktik mandiri dokter
- Praktik mandiri bidan
- Fasilitas pelayanan kesehatan lainnya yang memberikan layanan imunisasi.
Baca Juga: Pentingnya Penggunaan Obat yang Aman Jadi Fokus Hari Keselamatan Pasien Sedunia Berapa kali imunisasi PCV?
lmunisasi PCV diberikan sebanyak 3 kali atau 3 dosis. Dosis pertama pada usia 2 bulan, dosis kedua usia 3 bulan dan dosis ketiga pada usia 12 bulan. Namun, dikutip dari laman
Biofarma, jika imunisasi PCV belum diberikan pada umur 7-12 bulan, berikan PCV 2 kali dengan jarak 1 bulan dan booster setelah umur 12 bulan dengan jarak 2 bulan dari dosis sebelumnya. Jika belum diberikan pada umur 1-2 tahun, berikan PCV 2 kali dengan jarak minimal 2 bulan. Jika belum diberikan pada umur 2-5 tahun, PCV 10 diberikan 2 kali dengan jarak 2 bulan, PCV 13 diberikan 1 kali. Tetapi, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu ke dokter spesialis anak sebelum melakukan imunisasi PCV jika anak memang belum mendapatkan imunisasi PCV diusia yang direkomendasikan.
Baca Juga: Kemenkes Tambah 3 Jenis Vaksin Imunisasi Rutin, Apa Saja? Imunisasi PCV disuntik di mana?
Penyuntikan imunisasi PCV dilakukan dengan cara intramuskular atau injeksi di bagian paha kiri dengan dosis 0,5 ml. Untuk diketahui, efek samping vaksin PCV ini relatif minim dibandingkan dengan imunisasi lain seperti vaksin DPT.
Baca Juga: Kabar Baik dari Menkes, Vaksinasi Kanker Serviks Gratis Mulai Tahun Ini Harga imunisasi PCV
Imunisasi PCV diberikan gratis di Puskesmas. Vaksin PCV yang digunakan aman dan telah direkomendasikan oleh WHO serta telah lulus uji dari BPOM. Namun, harga imunisasi PCV di tempat praktik dokter mandiri, rumah sakit, maupun klinik kesehatan bisa berkisar Rp 500.000 hingga Rp 1.200.000. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News