KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi telah mengumumkan jadwal penimbangan koper bagasi jemaah haji Indonesia sebelum kepulangan mereka ke Tanah Air. Ada tujuh kelompok terbang (kloter) yang akan melakukan penimbangan koper bagasi sebelum puncak haji. Arab Saudi menetapkan 1 Zulhijjah 1445 H yang jatuh pada 7 Juni 2024. Jemaah haji Indonesia dijadwalkan berangkat ke Arafah pada 15 Juni 2024. Fase pemulangan gelombang pertama jemaah haji Indonesia akan dimulai dari 22 Juni hingga 3 Juli 2024. "Tujuh kloter akan pulang pada 22 Juni 2024. Penimbangan bagasi dilakukan sebelum puncak haji, tepatnya pada 13 Juni 2024," ujar Noer Aliya Fitra, Kasubdit Layanan Kedatangan dan Kepulangan Jemaah, di Makkah, Sabtu (8/6/2024).
Berat Maksimal Koper Bagasi Jamaah Haji yang Pulang ke Tanah Air Dibatasi 32 Kg
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi telah mengumumkan jadwal penimbangan koper bagasi jemaah haji Indonesia sebelum kepulangan mereka ke Tanah Air. Ada tujuh kelompok terbang (kloter) yang akan melakukan penimbangan koper bagasi sebelum puncak haji. Arab Saudi menetapkan 1 Zulhijjah 1445 H yang jatuh pada 7 Juni 2024. Jemaah haji Indonesia dijadwalkan berangkat ke Arafah pada 15 Juni 2024. Fase pemulangan gelombang pertama jemaah haji Indonesia akan dimulai dari 22 Juni hingga 3 Juli 2024. "Tujuh kloter akan pulang pada 22 Juni 2024. Penimbangan bagasi dilakukan sebelum puncak haji, tepatnya pada 13 Juni 2024," ujar Noer Aliya Fitra, Kasubdit Layanan Kedatangan dan Kepulangan Jemaah, di Makkah, Sabtu (8/6/2024).