Berbalik arah, IHSG bergerak ke zona hijau



JAKARTA. Jika akhir pekan lalu Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) berada di zona merah, maka lain halnya dengan pembukaan hari ini (24/6). IHSG pada pukul 09.14 WIB, dibuka menguat 41,13 poin atau naik 0,88% menjadi 4555,19.

Terdapat 92 saham yang berada di zona hijau, dan 53 saham di zona merah. Sedangkan 66 saham diam tak bergerak. Berdasarkan sektoral, hanya ada satu sektor yang berada di zona merah, yakni sektor konstruksi yang turun 0,11%.

Sedangkan sembilan sektor lainnya berada di zona hijau. Seperti sektor tambang yang naik 0,35%, perkebunan naik 0,42%, perdagangan naik 0,45%, industri lainnya naik 0,65% dan infrastruktur  naik 0,75%, finance naik 0,99%, manufaktur naik 1,22% basic industri naik 1,34% dan sektor produk konsumen  naik 1,51%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri