KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah tak mampu bertahan menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di tengah pelemahan merata di kawasan Asia. Kamis (15/8) pukul 12.39 WIB, kurs rupiah spot melemah 0,14% ke Rp 15.697 per dolar AS dari posisi kemarin di Rp 15.675 per dolar AS. Myrdal Gunarto, strategist Maybank mengatakan bahwa penguatan rupiah yang terjadi sepekan terakhir ini bisa disebabkan oleh strategi importir untuk beli saat murah untuk mencari dolar yang lebih murah. "Kami memperkirakan rupiah akan kembali menguat jika para pelaku pasar mendapatkan kabar yang bisa memicu kemungkinan pemangkasan agresif suku bunga Federal Reserve," kata dia kepada Bloomberg.
Berbalik Melemah, Ini Posisi Rupiah pada Kamis (15/8) Siang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah tak mampu bertahan menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di tengah pelemahan merata di kawasan Asia. Kamis (15/8) pukul 12.39 WIB, kurs rupiah spot melemah 0,14% ke Rp 15.697 per dolar AS dari posisi kemarin di Rp 15.675 per dolar AS. Myrdal Gunarto, strategist Maybank mengatakan bahwa penguatan rupiah yang terjadi sepekan terakhir ini bisa disebabkan oleh strategi importir untuk beli saat murah untuk mencari dolar yang lebih murah. "Kami memperkirakan rupiah akan kembali menguat jika para pelaku pasar mendapatkan kabar yang bisa memicu kemungkinan pemangkasan agresif suku bunga Federal Reserve," kata dia kepada Bloomberg.