KONTAN.CO.ID - Hingga semester I 2017, PT Berdikari baru memproduksi 445 ekor sapi lokal, atau sebesar 45% dari total target produksi sapi tahun ini. Direktur Utama PT Berdikari, Eko Taufik Wibowo mengungkap produksi tersebut masih kecil meskipun terjadi peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. "Produksi tahun ini kecil sekali, hanya 445 ekor, itu pun untuk sapi lokal. Itu juga masih naik dibandingkan tahun lalu. Kalau tahun lalu produksi sapi dulu hanya sekitar 200 ekor," tutur Eko kepada KONTAN, Selasa (5/9). Awalnya, PT Berdikari menargetkan akan memproduksi sapi sebanyak 1.000 ekor tahun ini. Eko mengakui target tersebut sulit untuk didapatkan mengingat kendala permodalan yang mereka hadapi. Apalagi menurutnya harga sapi di pasaran masih tergolong tinggi.
Berdikari produksi 445 ekor sapi lokal Semester I
KONTAN.CO.ID - Hingga semester I 2017, PT Berdikari baru memproduksi 445 ekor sapi lokal, atau sebesar 45% dari total target produksi sapi tahun ini. Direktur Utama PT Berdikari, Eko Taufik Wibowo mengungkap produksi tersebut masih kecil meskipun terjadi peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. "Produksi tahun ini kecil sekali, hanya 445 ekor, itu pun untuk sapi lokal. Itu juga masih naik dibandingkan tahun lalu. Kalau tahun lalu produksi sapi dulu hanya sekitar 200 ekor," tutur Eko kepada KONTAN, Selasa (5/9). Awalnya, PT Berdikari menargetkan akan memproduksi sapi sebanyak 1.000 ekor tahun ini. Eko mengakui target tersebut sulit untuk didapatkan mengingat kendala permodalan yang mereka hadapi. Apalagi menurutnya harga sapi di pasaran masih tergolong tinggi.