JAKARTA. PT Berdikari terus meningkatkan investasi di sektor peternakan sapi pada tahun ini. Lihat saja, untuk meningkatkan produktivitas bibit sapi, Berdikari telah membeli lahan di Sulawesi Tengah, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Sumatera untuk menambah populasi sapi sebanyak 50.000 ekor tahun ini. Tanpa mengatakan berapa luasnya, Librato El Arif, Direktur Utama PT Berdikari mengatakan, sebenarnya perusahaannya mentargetkan peningkatan populasi sapi lebih banyak. "Kalau bisa 100.000 ekor," katanya, Senin (2/4). Yang pasti, lahan baru Berdikari tersebut akan menambah luas kepemilikan lahan perusahaan. Saat ini Berdikari telah memiliki lahan peternakan seluas 6.800 hektare (ha), dengan populasi sapi sebanyak 12.000 ekor. Sapi-sapi tersebut berada di Sidenreng Rapang (Sidrap), Sulawesi Selatan.
Berdikari targetkan produksi 100.000 sapi
JAKARTA. PT Berdikari terus meningkatkan investasi di sektor peternakan sapi pada tahun ini. Lihat saja, untuk meningkatkan produktivitas bibit sapi, Berdikari telah membeli lahan di Sulawesi Tengah, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Sumatera untuk menambah populasi sapi sebanyak 50.000 ekor tahun ini. Tanpa mengatakan berapa luasnya, Librato El Arif, Direktur Utama PT Berdikari mengatakan, sebenarnya perusahaannya mentargetkan peningkatan populasi sapi lebih banyak. "Kalau bisa 100.000 ekor," katanya, Senin (2/4). Yang pasti, lahan baru Berdikari tersebut akan menambah luas kepemilikan lahan perusahaan. Saat ini Berdikari telah memiliki lahan peternakan seluas 6.800 hektare (ha), dengan populasi sapi sebanyak 12.000 ekor. Sapi-sapi tersebut berada di Sidenreng Rapang (Sidrap), Sulawesi Selatan.