JAKARTA. Pengelola bank terus memutar otak untuk mendongkrak bisnis kartu kredit. Maklumlah, otoritas memperketat aturan kartu kredit, dimana masyarakat berpenghasilan di bawah Rp 10 juta cuma boleh memiliki kartu kredit dari dua penerbit. Untuk menyiasati aturan itu, bank membidik nasabah kartu kredit yang berpendapatan minimal Rp 10 juta per bulan. Sebab, nasabah tadi boleh memiliki kartu kredit yang dikeluarkan lebih dari dua penerbit. Salah satu pemain, Bank Central Asia, akan menawarkan kartu kredit kepada nasabah yang memiliki pendapatan minimal Rp 10 juta, meski persaingan akan ketat. Pasalnya, bank asing banyak membidik nasabah papan atas pada bisnis alat bayar kartu ini. "Nasabah papan atas membantu meningkatkan bisnis kartu kredit," kata Santoso, Kepala Divisi Kartu Kredit Bank BCA, belum lama ini.
Berebut nasabah kaya di bisnis kartu kredit
JAKARTA. Pengelola bank terus memutar otak untuk mendongkrak bisnis kartu kredit. Maklumlah, otoritas memperketat aturan kartu kredit, dimana masyarakat berpenghasilan di bawah Rp 10 juta cuma boleh memiliki kartu kredit dari dua penerbit. Untuk menyiasati aturan itu, bank membidik nasabah kartu kredit yang berpendapatan minimal Rp 10 juta per bulan. Sebab, nasabah tadi boleh memiliki kartu kredit yang dikeluarkan lebih dari dua penerbit. Salah satu pemain, Bank Central Asia, akan menawarkan kartu kredit kepada nasabah yang memiliki pendapatan minimal Rp 10 juta, meski persaingan akan ketat. Pasalnya, bank asing banyak membidik nasabah papan atas pada bisnis alat bayar kartu ini. "Nasabah papan atas membantu meningkatkan bisnis kartu kredit," kata Santoso, Kepala Divisi Kartu Kredit Bank BCA, belum lama ini.