KONTAN.CO.ID - LONDON. Banyak warga Iran menyuarakan kekhawatiran lewat media sosial, ketika gambar yang beredar di Twitter menunjukkan puing-puing pesawat Ukraina yang jatuh di pinggiran Teheran dibersihkan dengan buldoser. Tapi, Duta Besar Iran untuk Inggris Hamid Baeidinejad membantah keras, puing-puing pesawat yang terbakar dan jatuh pada Rabu (8/1) lalu yang menewaskan seluruh penumpang dan wak telah dibersihkan dari lokasi kecelakaan. Kepada Sky News seperti Reuters lansir, Hamid Baeidinejad mengatakan, laporan seperti itu "benar-benar tidak masuk akal". Dia juga membantah sebuah rudal yang menyebabkan kecelakaan pesawat Boeing 737-800 NG itu.
Beredar foto puing pesawat Ukraina yang jatuh dibuldoser, ini jawaban Iran
KONTAN.CO.ID - LONDON. Banyak warga Iran menyuarakan kekhawatiran lewat media sosial, ketika gambar yang beredar di Twitter menunjukkan puing-puing pesawat Ukraina yang jatuh di pinggiran Teheran dibersihkan dengan buldoser. Tapi, Duta Besar Iran untuk Inggris Hamid Baeidinejad membantah keras, puing-puing pesawat yang terbakar dan jatuh pada Rabu (8/1) lalu yang menewaskan seluruh penumpang dan wak telah dibersihkan dari lokasi kecelakaan. Kepada Sky News seperti Reuters lansir, Hamid Baeidinejad mengatakan, laporan seperti itu "benar-benar tidak masuk akal". Dia juga membantah sebuah rudal yang menyebabkan kecelakaan pesawat Boeing 737-800 NG itu.