JAKARTA. Saham PT Jasa Marga Tbk (JSMR) cenderung melemah pada perdagangan hari ini (4/4). Saham operator tol terbesar di Indonesia ini tertekan, setelah dikabarkan akan melepas kepemilikan di perusahaan tol rivalnya. Hingga pukul 10.31 di Jakarta, JSMR tergerus 1,96% ke posisi Rp 5.000 per saham.Jasa Marga berencana menjual sisa sahamnya sebanyak 81,6 juta saham di PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP). Tak hanya itu, emiten pelat merah ini juga akan menjual treasury stock sejumlah 24,5 juta saham kepada publik.Bloomberg mencatat, hingga saat ini, dua broker terbanyak melego JSMR, yaitu Deutsche Securities Indonesia sejumlah Rp 15,11 miliar. Disusul, Panin Sekuritas dengan nilai penjualan Rp 2,50 miliar.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berencana jual saham, JSMR tertekan pagi ini
JAKARTA. Saham PT Jasa Marga Tbk (JSMR) cenderung melemah pada perdagangan hari ini (4/4). Saham operator tol terbesar di Indonesia ini tertekan, setelah dikabarkan akan melepas kepemilikan di perusahaan tol rivalnya. Hingga pukul 10.31 di Jakarta, JSMR tergerus 1,96% ke posisi Rp 5.000 per saham.Jasa Marga berencana menjual sisa sahamnya sebanyak 81,6 juta saham di PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP). Tak hanya itu, emiten pelat merah ini juga akan menjual treasury stock sejumlah 24,5 juta saham kepada publik.Bloomberg mencatat, hingga saat ini, dua broker terbanyak melego JSMR, yaitu Deutsche Securities Indonesia sejumlah Rp 15,11 miliar. Disusul, Panin Sekuritas dengan nilai penjualan Rp 2,50 miliar.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News