KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil berbalik arah ke zona hijau pada perdagangan sesi I, Rabu (12/8). Mengutip RTI, indeks parkir naik 0,39% atau 20,025 poin ke level 5.210,191. Tercatat 153 saham naik, 246 saham turun, dan 151 saham stagnan. Total volume 6,93 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 6,07 triliun. Empat dari 10 indeks sektoral menyokong IHSG. Sektor keuangan paling besar kontribusi penguatannya 1,92%. Sementara, pertambangan paling membebani perdagangan 2,46%.
Baca Juga: IHSG dibuka turun 0,17% ke level 5.180,041 Rabu (12/8) Saham-saham top gainers LQ45: - PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) naik 7,39% ke Rp 945 - PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik 6,17% ke Rp 5.075 - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) naik 4,08% ke Rp 3.320 Saham-saham top losers LQ45: - PT United Tractors Tbk (UNTR) turun 6,18% ke Rp 22.775 - PT Merdeka Copper Tbk (MDKA) turun 5,74% ke Rp 1.805