KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) melejit pada transaksi perdagangan Rabu (30/10). Data yang dihimpun RTI menunjukkan, pada penutupan market sore kemarin, saham BRMS terbang 12% menjadi Rp 58. Bahkan saham BRMS sempat menyentuh level harian tertinggi di posisi Rp 64 atau naik 20,7%. Adapun volume transaksi saham ini mencapai 10,938 juta lot saham, frekuensi 9.673 kali, serta dengan nilai Rp 64,6 miliar. Baca Juga: Tambang Poboya belum beroperasi, Bumi Resources (BRMS) bertopang ke jasa konsultasi
Lonjakan saham BRMS disinyalir terkait dengan kinerja perusahaan di sepanjang kuartal 3 2019. Asal tahu saja, kemarin, perusahaan melaporkan berhasil mencatatkan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar US$ 1,02 juta. Sebagai perbandingan, pada periode yang sama tahun lalu, BRMS merugi hingga US$ 93,95 juta. Baca Juga: Bumi Resources Minerals (BRMS) mengantongi laba US$ 1,02 juta di kuartal III-2019