KONTAN.CO.ID - Gelaran kompetisi Mobile Legends tingkat dunia, yakni M2 segera bergulir bulan depan. Lantas siapa saja yang bakal berlaga di kompetisi paling bergengsi Mobile Legends tersebut? Berikut 12 tim Mobile Legends dari seluruh dunia yang bertanding di kompetisi M2. Mobile Legends menjadi salah satu
game yang diminati oleh para pemainnya. Tidak hanya para pemainnya saja,
pro player yang menggeluti dunia
esports juga banyak yang terjun ke Mobile Legends.
Mereka mengikuti berbagai kompetisi tanah air hingga level dunia yang lebih tinggi lagi. Salah satu kompetisi paling bergengsi di Mobile Legends yakni M2. Sebuah kompetisi tingkat dunia yang mempertemukan seluruh tim dari berbagai wilayah untuk membuktikan siapa yang terbaik. Resmi diumumkan bakal digelar secara
offline dengan protokol kesehatan yang ketat, tim asal mana saja yang berlaga di kompetisi tersebut? Nah, belum lama ini Moonton telah mengumumkan setidaknya ada 12 tim yang bakal bertanding di M2. Penasaran? Berikut 12 tim dari seluruh dunia yang mengikuti kompetisi M2:
- Dreammax (Brazil)
- Impunity KH (Kamboja)
- Burmese Ghouls (Myanmar)
- 10S Gaming Frost (Jepang)
- Todak (Malaysia)
- Unique Devu (Rusia)
- Evos SG (Singapura)
- Resurgence (Singapura)
- Omega Esports (Filiphina)
- Bren Esports (Filiphina)
- Alter Ego (Indonesia)
- RRQ Hoshi (Indonesia)
Di atas merupakan deretan tim yang resmi bakal mengikuti kompetisi M2 Mobile Legends yang rencananya diselenggarakan di SIngapura. Sayangnya beberapa
fans Mobile Legends merasa kecewa karena ketiadaan juara M1 tahun lalu, yakni Evos Legends yang tidak mendapatkan undangan. Namun demikian, dua tim perwakilan Indonesia tersebut, yakni RRQ Hoshi dan Alter Ego juga pantas mewakili Indnoesia dengan segala kualitasnya. Lalu kapan kompetisi M2 Mobile Legends dimulai?
Baca Juga: Keren-keren, ini daftar skin Mobile Legends terbaru yang rilis bulan Desember 2020 Jadwal M2 Mobile Legend
Kompetisi paling bergengsi di Mobile Legends ini kabarnya akan dilaksanakan di Singapura tahun 2021 mendatang. Kurang lebih satu bulan lagi kita bisa menyaksikan siapakah tim terbaik Mobile Legends di level dunia.
Berikut jadwal M2 Mobile Legends:
- 18-29 Januari 2021 Babak Groupstage
- 22-24 Januari 2021 Babak Playoff
Nah, sudah semakin jelas bukan? Kita tunggu saja tanggal mainnya, kedepannya kita juga bakal memberikan
update seputar jadwal dan
link live streaming supaya Anda bisa nonton.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News