KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk memastikan akan tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat selama libur Lebaran. Bahkan, BNI memastikan BNI hanya akan libur pada Rabu (5/6) atau hari pertama Lebaran. Wakil Direktur Utama BNI Herry Sidharta mengatakan, yang libur sepenuhnya hanya outlet BNI saja. Sedangkan layanan perbankan tetap dapat diberikan melalui channel-channel elektronik BNI setiap harinya, mulai dari Mobile Banking, SMS Banking, Internet banking, hingga mesin ATM. Begitu juga dengan pelayanan Call Center BNI pada nomor 1500046 yang tetap berjalan. “Karenanya kami sarankan nasabah mengaktifkan seluruh channel-channel elektronik tersebut. Tidak akan ada ruginya, malah banyak manfaat dan kemudahan yang bisa diperoleh. Dengan demikian seluruh channel layanan yang BNI miliki sudah dapat dinikmati setiap saat dan lebih maksimal,” kata Herry dalam keterangan resminya, Senin (3/6).
Berikut jadwal lengkap layanan BNI selama libur Lebaran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk memastikan akan tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat selama libur Lebaran. Bahkan, BNI memastikan BNI hanya akan libur pada Rabu (5/6) atau hari pertama Lebaran. Wakil Direktur Utama BNI Herry Sidharta mengatakan, yang libur sepenuhnya hanya outlet BNI saja. Sedangkan layanan perbankan tetap dapat diberikan melalui channel-channel elektronik BNI setiap harinya, mulai dari Mobile Banking, SMS Banking, Internet banking, hingga mesin ATM. Begitu juga dengan pelayanan Call Center BNI pada nomor 1500046 yang tetap berjalan. “Karenanya kami sarankan nasabah mengaktifkan seluruh channel-channel elektronik tersebut. Tidak akan ada ruginya, malah banyak manfaat dan kemudahan yang bisa diperoleh. Dengan demikian seluruh channel layanan yang BNI miliki sudah dapat dinikmati setiap saat dan lebih maksimal,” kata Herry dalam keterangan resminya, Senin (3/6).