Berikut Rekomendasi Saham BBRI, WIIM, GOTO, CTRA, PANI, TOBA untuk Rabu (18/9)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan penguatan pada Rabu (18/9). Sebelumnya, IHSG menguat 0,25% atau 19,65 poin ke posisi 7.831,78 di akhir perdagangan Selasa (17/9).

Head of Research Retail BNI Sekuritas Fanny Suherman mengatakan pada Rabu (18/9) IHSG berpotensi bergerak sideways cenderung menguat terbatas karena menunggu pengumuman Bank Indonesia Rate sore nanti. 

“Estimasi akan tetap hold rate,” ujar Fanny dalam riset hariannya, Rabu (18/9).


Baca Juga: Intip Rekomendasi Saham ASII, BMRI, CPIN dan LSIP untuk Perdagangan Rabu (18/9)

Ia memproyeksikan, rentang pergerakan IHSG hari ini akan berada di kisaran support di 7.760-7.800 dan resistance 7.880-7.900.

Berikut ide trading hari ini dari BNI Sekuritas:

1. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI)

Rekomendasi: Buy on weakness dengan area beli di Rp 5.250, cut loss jika break di bawah Rp 5.150. Jika tidak break di bawah Rp 5.250, potensi naik ke Rp 5.400-Rp 5.450 short term. 

2. PT Wismilak Inti Makmur Tbk (WIIM)

Rekomendasi: Buy on weakness dengan area beli di Rp 965, cut loss jika break di bawah Rp 940. Jika tidak break di bawah Rp 940, potensi naik ke Rp 985-Rp 1.010 short term. 

3. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO

Rekomendasi: Buy if Break Rp 65, dengan target jual di Rp 68-Rp 70 short term. 

Jika belum break di atas Rp 65, hindari dulu. Batas cut loss di bawah Rp 61.  

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham JSMR, JPFA, ACES dan BBYB untuk Rabu (18/9)

4. PT Ciputra Development Tbk (CTRA)

Rekomendasi: Speculative Buy dengan area beli di Rp 1.290, cut loss jika break di bawah Rp 1.270. Jika tidak break di bawah Rp 1.290, potensi naik ke Rp 1.320-Rp 1.360 short term. 

5. PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk (PANI)

Rekomendasi: Buy on Weakness dengan area beli di Rp 9.550, cut loss jika break di bawah Rp 9.450. Jika tidak break di bawah Rp 9.450, potensi naik ke Rp 9.800-Rp 10.200 short term. 

6. PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA)

Rekomendasi: Speculative buy dengan area beli di Rp 530, cut loss jika break di bawah Rp 515. Jika tidak break di bawah Rp 530, potensi naik ke Rp 550-Rp 570 short term.

Selanjutnya: Kode Redeem ML (Mobile Legends) Hari ini 18 September 2024, Banyak yang Baru, Serbu!

Menarik Dibaca: Daftar Tanaman Hias Tropis yang Bisa Ditanam Hanya dengan Air

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi