KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) telah menghentikan sementara (suspen) tiga saham yaitu PT Hanson International Tbk (MYRX), PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA) dan PT Sitara Propertindo Tbk (TARA) pekan ini. Baik MINA dan TARA disuspensi lantaran terjadi penurunan harga kumulatif. Keduanya disuspensi sejak Kamis (16/1). Adapun, saham TARA turun 16,1% dalam sepekan ke level Rp 198. Penurunan tersebut juga menandai bahwa dalam satu tahun terakhir, harga saham TARA telah anjlok 77,11%. Sementara itu harga saham MINA juga menukik 33,94% dalam satu minggu ke level Rp 218. Bila diperhatikan lagi, penurunan ini cukup dalam selama tiga bulan terakhir, yaitu mencapai 86,46%.
Berikut tiga saham yang terkena suspen BEI sepanjang pekan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) telah menghentikan sementara (suspen) tiga saham yaitu PT Hanson International Tbk (MYRX), PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA) dan PT Sitara Propertindo Tbk (TARA) pekan ini. Baik MINA dan TARA disuspensi lantaran terjadi penurunan harga kumulatif. Keduanya disuspensi sejak Kamis (16/1). Adapun, saham TARA turun 16,1% dalam sepekan ke level Rp 198. Penurunan tersebut juga menandai bahwa dalam satu tahun terakhir, harga saham TARA telah anjlok 77,11%. Sementara itu harga saham MINA juga menukik 33,94% dalam satu minggu ke level Rp 218. Bila diperhatikan lagi, penurunan ini cukup dalam selama tiga bulan terakhir, yaitu mencapai 86,46%.