Kisah sukses Desa Wonoagung bangkit saat Pandemi. - Mentas dari pandemi Covid-19, Desa Wonoagung, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang ketiban rezeki baru. Rezeki Desa Wonoagung berasal dari objek agrowisata petik jeruk yang ada di Bukit Ganjaran. Agrowisata yang dikelola oleh badan usaha milik desa (Bumdes) Asha Wiyakta ini mulai menghasilkan di tahun 2022. Ketika Indonesia menghadapi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM), Bumdes Asha Wiyakta tengah membesarkan pohon-pohon jeruk yang diperkirakan berbuah dalam tempo 3 tahun, hampir sejalan dengan panjangnya PPKM. Pohon-pohon jeruk yang ditanam tahun 2019 masih belum menghasilkan hingga tahun 2021.
Berkah Pandemi, Desa Wonoagung Mengembangkan Agrowisata Petik Jeruk
Kisah sukses Desa Wonoagung bangkit saat Pandemi. - Mentas dari pandemi Covid-19, Desa Wonoagung, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang ketiban rezeki baru. Rezeki Desa Wonoagung berasal dari objek agrowisata petik jeruk yang ada di Bukit Ganjaran. Agrowisata yang dikelola oleh badan usaha milik desa (Bumdes) Asha Wiyakta ini mulai menghasilkan di tahun 2022. Ketika Indonesia menghadapi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM), Bumdes Asha Wiyakta tengah membesarkan pohon-pohon jeruk yang diperkirakan berbuah dalam tempo 3 tahun, hampir sejalan dengan panjangnya PPKM. Pohon-pohon jeruk yang ditanam tahun 2019 masih belum menghasilkan hingga tahun 2021.