NEW YORK. Setelah sekian lama, Berkshire Hathaway Inc. akhirnya mempersiapkan pengganti Warren Buffett sebagai chief executive director. Dalam surat tahunannya, Buffett mengungkapkan direksi Berkshire telah memilih penggantinya."Para direktur sangat antusias mengenai pengganti saya. Seorang individu yang ahli dan manajerial serta kualitas yang mereka akui," kata Buffett dalam suratnya tanpa menyebutkan identitas siapa penggantinya itu.Buffett telah menjabat sebagai CEO Berkshire sejak 1970. Dia juga menjadi komisaris dan kepala investasi Berkshire yang memegang investasi sebesar US$ 77 miliar dan mempekerjakan 270.000 orang.Di usia ke-81, Buffett mulai mendapat tekanan untuk mencari penggantinya. Tahun lalu, dia sudah mempertimbangkan David Sokol sebagai penggantinya. Namun, pada April 2011, Sokol hengkang dari Berkshire. Berkshire menuding Sokol diduga telah melakukan insider trading.Kapan suksesi ini akan dilakukan belum jelas? Sebelumnya, pada Oktober 2011, Howard Buffett, anak Buffett yang juga salah seorang direktur Berkshire mengatakan, ayahnya tidak berencana pensiun. Dia mengatakan, ayahnya akan tetap memimpin Berkshire hingga mati.Buffett saat ini memegang saham Berkshire senilai US$ 40 miliar. Dia telah berjanji melimpahkan kekayaannya bagi kegiatan amal.
Berkshire persiapkan pengganti Warren Buffett
NEW YORK. Setelah sekian lama, Berkshire Hathaway Inc. akhirnya mempersiapkan pengganti Warren Buffett sebagai chief executive director. Dalam surat tahunannya, Buffett mengungkapkan direksi Berkshire telah memilih penggantinya."Para direktur sangat antusias mengenai pengganti saya. Seorang individu yang ahli dan manajerial serta kualitas yang mereka akui," kata Buffett dalam suratnya tanpa menyebutkan identitas siapa penggantinya itu.Buffett telah menjabat sebagai CEO Berkshire sejak 1970. Dia juga menjadi komisaris dan kepala investasi Berkshire yang memegang investasi sebesar US$ 77 miliar dan mempekerjakan 270.000 orang.Di usia ke-81, Buffett mulai mendapat tekanan untuk mencari penggantinya. Tahun lalu, dia sudah mempertimbangkan David Sokol sebagai penggantinya. Namun, pada April 2011, Sokol hengkang dari Berkshire. Berkshire menuding Sokol diduga telah melakukan insider trading.Kapan suksesi ini akan dilakukan belum jelas? Sebelumnya, pada Oktober 2011, Howard Buffett, anak Buffett yang juga salah seorang direktur Berkshire mengatakan, ayahnya tidak berencana pensiun. Dia mengatakan, ayahnya akan tetap memimpin Berkshire hingga mati.Buffett saat ini memegang saham Berkshire senilai US$ 40 miliar. Dia telah berjanji melimpahkan kekayaannya bagi kegiatan amal.