KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah di pasar spot tampil perkasa di akhir perdagangan hari ini. Jumat (4/12), rupiah spot ditutup di level Rp 14.105 per dolar Amerika Serikat (AS). Ini membuat rupiah menguat 0,25% dibanding penutupan Kamis (3/12) di Rp 14.140 per dolar AS. Pergerakan rupiah ini pun sejalan dengan mayoritas mata uang di kawasan. Hingga pukul 15.00 WIB, hanya yen Jepang yang masih melemah terhadap the greenback setelah turun 0,12%.
Berotot, rupiah ditutup menguat 0,25% ke Rp 14.105 per dolar AS pada hari ini (4/12)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah di pasar spot tampil perkasa di akhir perdagangan hari ini. Jumat (4/12), rupiah spot ditutup di level Rp 14.105 per dolar Amerika Serikat (AS). Ini membuat rupiah menguat 0,25% dibanding penutupan Kamis (3/12) di Rp 14.140 per dolar AS. Pergerakan rupiah ini pun sejalan dengan mayoritas mata uang di kawasan. Hingga pukul 15.00 WIB, hanya yen Jepang yang masih melemah terhadap the greenback setelah turun 0,12%.